Toyota Bawa Urban Cruiser Kembaran Suzuki eVitara ke GIIAS 2025

7 hours ago 2

Jakarta, CNN Indonesia --

Suzuki dan Toyota sama-sama memamerkan calon mobil listrik terbaru pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025. Suzuki menghadirkan eVitara, sedangkan Toyota turut memperkenalkan kembarannya yaitu Urban Cruiser.

Kedua mobil tersebut berpeluang menjadi model andalan dari masing-masing perusahaan untuk berkompetisi pada segmen SUV listrik.

"Kami tampilkan model mobil listrik terbaru, Toyota Urban Cruiser," kata Hiroyuki Ueda, Presiden Direktur Toyota Astra Motor (TAM) di GIIAS 2025, ICD BSD, Rabu (23/7).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Melalui Urban Cruiser, kata Ueda, Toyota tengah menjajaki kemungkinan memperluas opsi kendaraan ramah lingkungan. Mobil ini diharapkan menjadi opsi mobilitas elektrifikasi yang semakin relevan untuk kebutuhan masyarakat Tanah Air.

Kendati begitu, Ueda belum mengungkap kapan mobil tersebut resmi diluncurkan di Indonesia.

Berbeda dari Toyota, Suzuki secara gamblang mengungkap bakal menjadikan eVitara sebagai mobil listrik perdana yang akan dijual di Indonesia pada awal 2026.

"Melalui inisiatif Beyond Zero, kami tidak hanya bertujuan untuk mencapai carbon neutrality, tapi juga mendorong inovasi mobilitas yang lebih inklusif, ramah lingkungan, dan berkelanjutan untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik bagi setiap orang," kata Ueda.

Urban Cruiser merupakan model rebadge eVitara. Hal ini bisa terjadi atas kerja sama Toyota dengan Suzuki di India.

Urban Cruiser membawa motor listrik bertenaga 80-100 kW dan baterai lithium-ion yang diklaim mampu membawa mobil untuk menempuh jarak sekitar 320-350 km dalam sekali pengisian.

Baterai mobil juga didukung teknologi pengisian cepat (fast charging), sehingga mengisi daya hingga 80 persen bisa dilakukan kurang dari satu jam.

Toyota sebelumnya telah mendaftarkan Urban Cruiser pada Samsat PKB Jakarta. Di sana tertera satu nama baru yang menjadi line up mobil Toyota, yaitu Urban Cruiser AT.

Dari nama itu dapat disimpulkan jika mobil tersebut menggunakan transmisi otomatis, tapi tidak ada keterangan lebih lanjut soal mesin, apakah konvensional, hybrid atau berbasis listrik.

Tercantum juga Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) Urban Cruiser Rp616 juta. Perlu diingat, NJKB bukanlah harga fix yang akan ditawarkan oleh produsen.

Urban Cruiser merupakan model rebadge eVitara. Hal ini bisa terjadi atas kerja sama Toyota dengan Suzuki di India.

(ryh/fea)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Perekonomian | Teknologi | Alam | Otomotif | Edukasi | Lifestyle |