loading...
Ji Chang-wook akan tampil dalam Gangnam B-Side yang tayang pada 6 November mendatang. Foto/Disney+
JAKARTA - Drama-drama Korea yang akan tayang perdana pada November 2024 sangat menarik perhatian, terutama karena ada bintang ternama yang comeback seperti Ji Chang-wook, Kim Nam-gil, dan Lee Min-ki.
Genre kriminal serta komedi juga akan menonjol pada bulan ini, meski komedi romantis juga jadi genre yang termasuk ditunggu-tunggu pencinta drakor. Buat kamu yang penasaran, berikut ini daftarnya.
10 Drama Korea Tayang Perdana November 2024
1. Brewing Love
Foto: ENA
Genre: Komedi Romantis
Jumlah Episode: 12
Pemain: Kim Se-jeong, Lee Jong-won
Penulis: Lee Jung Shin
Sutradara: Park Sunho
Tempat Tayang: ENA, Viu
Tanggal Rilis: 4 November 2024
Drakor Brewing Love Menceritakan mantan anggota pasukan khusus yang beralih menjadi penjual minuman keras, Chae Yong-ju (Kim Se-jeong) adalah penjual teratas di perusahaannya. Ia dikenal karena kepribadiannya yang energik dan kekuatannya yang luar biasa, meskipun ia cenderung mengesampingkan perasaannya sendiri untuk membantu orang lain.
Namun, ketika cabang perusahaannya berisiko tutup, Yong-ju bersedia melakukan apa pun untuk tetap membukanya. Ia memutuskan untuk merekrut Yun Min-ju (Lee Jong-won), seorang ahli pembuat bir yang sedang naik daun yang membuat bir yang luar biasa.
2. The History of Us
Foto: KBS2
Genre: Sejarah
Jumlah Episode: 1
Pemain: Nam Dareum,Tan Ju-sang
Penulis: Lim Eu-jung
Sutradara: Leee Garama
Tempat Tayang: KBS2
Tanggal Rilis: 5 November 2024
Ini adalah drama spesial yang disiapkan oleh KBS. Kisahnya tentang dua pemuda yang berselisih pendapat tentang keyakinan mereka yang bertentangan demi kerajaan Joseon.
Ketika Putra Mahkota Joseon berusaha menghapus sejarah untuk memulai era baru dan menjadi raja, seorang inspektur muda menghalangi jalannya, bertekad untuk melestarikan dan melindungi sejarah.
3. Face Me
Foto: KBS2
Genre: Medis, Misteri, Thriller
Jumlah Episode: 12
Pemain: Lee Minki, Han Ji-hyun, Lee Yi-kyung, Jeon Bae-soo
Penulis: Hwang Ye-jin
Sutradara: Jo Rok-hwan
Tempat Tayang: KBS2
Tanggal Rilis :6 November 2024
Drakor Face me menceritakan tentang Cha Jung-woo ( Lee Min-ki), seorang ahli bedah plastik papan atas dengan penampilan yang menarik dan keterampilan yang hebat. Ia perlahan berubah ketika bertemu dengan detektif Lee Min-hyung ( Han Ji-hyun).
Lee Min-hyung adalah detektif yang bekerja di departemen kejahatan kekerasan. Dia tidak kenal takut, percaya diri, dan berempati kepada para korban. Dia juga bersemangat untuk menangkap penjahat. Dia bertemu Cha Jung-woo, yang tiba-tiba menjadi sukarelawan untuk membantu para korban kejahatan.
4. Gangnam B-Side
Foto: Disney+
Genre: Kriminal, Drama
Jumlah Episode: 8
Pemain: Jo Woo-jin, Ji Chang-wook, Ha Yoon-kyung, Kim Hyeong-seo
Pemain: Joo Won-gyu, Park Noori
Sutradara: Park Noori
Tempat Tayang: Disney+
Tanggal Rilis: 6 November 2024
Bagi kamu penggemar Ji Chang-Wook, ia akan kembali bermain dalam serial kriminal Gangnam B-Side. Drakor ini menggambarkan serangkaian kasus orang hilang yang terjadi di Gangnam, Seoul.
Jae-Hee (Bibi) bekerja di sebuah bar terkenal di Gangnam dan dia mengetahui sebuah rahasia yang melibatkan serangkaian kasus orang hilang, tetapi dia juga ikut menghilang. Orang-orang yang terlibat dengan kasus ini ada detektif Kang Dong-woo (Jo Woo-jin), yang diturunkan jabatannya dan kemudian kembali bekerja.
Lalu ada penjahat Gangnam Yoon Gil-ho (Ji Chang-wook), yang menempatkan dirinya dalam daftar tersangka, dan Jaksa Min Seo-jin (Ha Yoon-kyung), yang menangani kasus ini sebagai kesempatan untuk meningkatkan statusnya.
5. Mr Plankton
Foto: Netflix