loading...
Timnas Indonesia kalah telak 0-4 dari Jepang dalam laga Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/11/2024). Kiper Jepang mencatat nirbobol dalam pertandingan ini. Foto/Isra Triansyah
JAKARTA - Kosakata seputar sepak bola ini perlu kamu ketahui. Kosakata ini sudah ada dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia ( KBBI ).
Saat menyaksikan pertandingan sepak bola, kita sering mendengar komentator menggunakan istilah berbahasa Inggris, misal ketika menyebut clean sheet bagi kiper yang tidak kebobolan dalam suatu pertandingan. Kata clean sheet juga kerap kita temukan dalam artikel di media massa.
Padahal, jika kita lihat di KBBI, sudah ada padanan kata clean sheet. Padanan kata clean sheet adalah nirbobol.
Berikut ini SINDOnews tampilkan enam kosakata seputar sepak bola beserta maknanya
1. Nirbobol
Nirbobol merupakan padanan dari kata clean sheet. Nirbobol bermakna keadaan tidak kemasukan gol atau tidak kebobolan dalam suatu pertandingan atau kompetisi.
2. Trigol
Trigol merupakan padanan dari kata hattrick. Trigol bermakna tiga gol yang diciptakan oleh seorang pemain dalam sebuah pertandingan sepak bola.
3. Tendangan Bebas
Tendangan bebas merupakan terjemahan dari kata free kick. Tendangan bebas bermakna tendangan yang diberikan kepada pemain karena lawan membuat pelanggaran biasa di luar kotak penalti (dalam sepak bola).
4. Tendangan Gawang
Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya