loading...
Harga tempe di beberapa negara di luar negeri ternyata jauh berbeda dengan harga di dalam negeri. FOTO/Ilustrasi
JAKARTA - Tempe telah dikenal sebagai salah satu makanan yang lezat, bergizi dan mudah dikreasikan ke berbagai jenis makanan. Salah satu makanan favorit penduduk Indonesia ini rupanya juga digemari di luar negeri.
Selain karena kaya akan protein, tempe juga banyak digemari karena harganya yang sangat terjangkau. Untuk harga satu papan tempe mentah di Indonesia berkisar antara Rp7.500 hingga Rp8.500 saja.
Dengan harga terjangkau dan rasa yang lezat, tak heran jika di Indonesia tempe menjadi salah satu makanan favorit. Kepopuleran tempe ini ternyata juga meluas hingga ke luar negeri, dan kerap dijadikan pilihan makanan bagi orang yang sedang diet.
Namun begitu, harga tempe di luar negeri sangat berbeda dengan harga tempe yang biasa ditemui di Indonesia. Di beberapa negara di mana tempe sudah cukup dikenal, harganya jauh di atas harga di Indonesia.
5 Harga Tempe di Luar Negeri
1. Jepang
Harga tempe di Jepang ini berkisar di angka 350 Yen atau sekitar Rp45.000 per bungkus 100 gram. Apabila membeli 3 bungkus, harganya sekitar 1.000 Yen atau sekitar Rp126 ribu.
Proses pembuatan tempe di Jepang sendiri cukup berbeda dari proses pembuatan tempe di Indonesia. Di Negeri Sakura, pembuatan tempe memerlukan tingkat kelembaban yang lebih rendah dan juga memerlukan cara khusus.
2. Arab Saudi
Untuk harga tempe di Arab Saudi ini sempat diungkapkan oleh Maulaa HR di kanal Youtube pribadinya. Kala itu ia secara khusus mengunjungi supermarket yang menjual aneka makanan khas Indonesia.
Untuk harga satu papan tempe berukuran kecil dibanderol dengan harga 12 Riyal atau sekitar Rp50.400, harga tersebut kurang lebih 5 kali lipat dari harga tempe pada umumnya di Tanah Air.
Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya