Foto Internasional
Reuters, CNBC Indonesia
23 November 2025 09:45
Wakil Presiden Indonesia Gibran Rakabuming Raka dan Menteri Keuangan sekaligus Wakil Kanselir Jerman Lars Klingbeil menghadiri sesi pleno pada hari pembukaan KTT para pemimpin G20 di Nasrec Expo Centre di Johannesburg, Afrika Selatan, 22/11/2025. (REUTERS/Thomas Mukoya/Pool)
Hadir mewakili Presiden Prabowo Subianto, Wapres menyampaikan komitmen Indonesia untuk memperjuangkan pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan akses pembiayaan global yang lebih adil bagi negara berkembang. (REUTERS/Thomas Mukoya/Pool)
Wapres menilai penyelenggaraan G20 di Afrika sebagai simbol perubahan geopolitik yang semakin menempatkan negara-negara Selatan Global sebagai kekuatan strategis dalam arsitektur ekonomi dunia. (BPMI)
"KTT ini bersejarah karena pertama kali berlangsung di tanah Afrika. Hal ini menandai perubahan besar, di mana negara-negara Selatan Global semakin menjadi bagian penting dalam tata kelola global," tegasnya dalam sambutannya, dikutip Minggu (23/11/2025). (REUTERS/Thomas Mukoya)
Pada Sesi Pertama bertema Inclusive and Sustainable Economic Growth Leaving No One Behind, Wapres menekankan bahwa Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo konsisten memperjuangkan pertumbuhan yang adil dan inklusif. (REUTERS/Thomas Mukoya/Pool)
Wapres juga mengajak negara anggota G20 memperluas akses pembiayaan, terutama bagi negara-negara berkembang yang menghadapi tantangan perubahan iklim. (Leon Neal/Pool via REUTERS)
Dalam sesi pembukaan KTT, Wapres menyampaikan salam hormat Presiden Prabowo kepada Presiden Cyril Ramaphosa serta mengapresiasi penyelenggaraan KTT G20 pertama di benua Afrika. (Leon Neal/Pool via REUTERS)
Sebagai forum ekonomi terbesar dunia yang beranggotakan 19 negara dan Uni Eropa, serta mewakili lebih dari 85% PDB global, KTT G20 kali ini dihadiri seluruh negara anggota. Pertemuan ini menjadi momentum penting bagi Indonesia untuk memperkuat koordinasi global dalam menanggapi tantangan ekonomi dan geopolitik. (Gianluigi Guercia/Pool via REUTERS)

1 hour ago
1











































