Perbedaan Terbesar Joao Pedro dengan Delap dan Jackson di Chelsea

6 hours ago 3

World 2025-07-09 10:24:48

Chelsea akan akan tampil di final Piala Dunia Antarklub 2025. (Deni Sulaeman/Skor.id). (Deni Sulaeman/Skor.id)

SKOR.id - Ada perbedaan besar antara Joao Pedro dengan Liam Delap dan Nicolas Jackson di lini depan Chelsea.

Setelah musim lalu seperti hanya bisa mengandalkan Nicolas Jackson di lini depan, musim ini Chelsea berbenah.

Liam Delap didatangkan, dan yang terbaru The Blues menggaet Joao Pedro dari Brighton and Hove Albion.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Baru beberapa hari bergabung, Joao Pedro langsung menunjukkan kelasnya.

Ia mencetak brace alias dua gol saat Chelsea menang 2-0 lawan Fluminense dan membawa The Blues ke final Piala Dunia Antarklub 2025.

Laga semifinal ini juga menunjukkan lebih jelas perbedaan apa yang dibawa Joao Pedro ke tim dibanding Liam Delap dan Nicolas Jackson.

Joao Pedro menyentuh bola 26 kali sepanjang laga lawan Fluminense. Dari semua penyerang Chelsea yang jadi starter di Piala Dunia Antarklub, hanya Jackson yang bisa menyamai catatan ini.

Akan tetapi, tak semua sentuhan Joao Pedro terjadi di setengah lapangan lawan, bahkan nauh dari itu.

Tujuh sentuhan yang ia lakukan terjadi di setengah lapangan sendiri, sebuah hal yang memang diharapkan dari seorang Joao Pedro.

"Hari ini ia bermain lebih ke dalam, kami tahu dia bisa turun ke bawah dan menjadi jembatan permainan. Itu sebabnya kami memutuskan untuk merekrutnya," ujar pelatih Chelsea, Enzo Maresca, usai laga.

Liam Delap hanya dua kali menyentuh bola di lapangan sendiri saat lawan Esperance de Tunis, sedangkan Jackson empat kali pada laga lawan Palmeiras.

Tak hanya itu, sentuhan yang dilakukan Joao Pedro juga tak terbatas di tengah-tengah lapangan, tetapi juga di area sayap.

Hal ini membantu Chelsea untuk lebih mudah membangun sedangan dari kedua sisi sayap. Sedangkan sentuhan Delap dan Jackson kebanyakan berada di tengah lapangan.

Meski begitu, Joao Pedro mengatakan bahwa semua pemain punya gaya masing-masing, dan yang terpenting adalah soal tim.

"Setiap tim punya gaya permainan yang berbeda, Delap juga punya gaya bermain, Jackson punya gaya yang berbeda, dan saya punya cara saya sendiri," ujar Joao Pedro.

"Saya rasa siapapun yang membawa lebih banyak hal baik untuk tim, dia yang akan bermain."

Meski begitu, dengan torehan dua gol di semifinal, Joao Pedro punya peluang terbesar untuk jadi starter di laga final.


Sumber: skor.id

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini

Image

Read Entire Article
Perekonomian | Teknologi | Alam | Otomotif | Edukasi | Lifestyle |