Cocok untuk Paspampres, Alat Ini Mampu Deteksi Sniper dan Bom dari Jarak Jauh

1 month ago 8

Rabu, 02 Oktober 2024 - 18:32 WIB

loading...

Cocok untuk Paspampres,...

Perangkat baru yang dikembangkan Base Molecular Resonance Technologies (BMRT) mampu mendeteksi sniper di balik gedung. Foto/Interesting Engineering

JAKARTA - Upaya perlindungan kepala negara atau VVIP akan semakin mudah dengan bantuan perangkat khusus pendeteksi penembak jitu dan bom dari jarak jauh. Alhasil kerja-kerja pasukan pengamanan seperti secret service dan Paspamres akan semakin sempurna.

Perangkat yang dikembangkan oleh Base Molecular Resonance Technologies (BMRT) ini juga sangat mobile dan mampu bekerja menembus gedung serta tempat persembunyian sniper atau bom yang ditanam. Cara kerja alat ini dengan mendeteksi unsur-unsur eksplosif dan senjata api, seperti senapan AR-15, dari jarak ratusan meter jauhnya.

Dilansir dari Interesting Engineering, Rabu (1/10/2024) BMRT mengklaim teknologi baru ini akan memberikan tingkat perlindungan luar biasa terhadap upaya pembunuhan, serangan penembak jitu, ancaman bom, dan risiko potensial lainnya terhadap keselamatan tokoh publik di berbagai lingkungan.

"Ini bukan hanya alat, ini adalah kebutuhan untuk menjaga masa depan negara kita," kata Ken Valentine, anggota dewan BMRT dan mantan agen khusus yang bertanggung jawab atas Divisi Perlindungan Petinggi di Kantor Operasi Perlindungan.

Baca Juga

Dibikin Antipeluru, Mobil Pikap Listrik Ini Dijual Rp3,4 Miliar

Valentine menambahkan, penilaian terhadap efektivitas alat ini berdasarkan pengalaman pribadinya memberikan perlindungan kepada tiga Presiden AS serta melihat teknologi ini dalam aksi.

"Saya dapat mengatakan bahwa ini adalah game changer. Kemampuan mendeteksi dan menetralkan ancaman potensial - bahkan sebelum penyerang bisa mendekat - memiliki kekuatan untuk menghilangkan skenario yang dapat menciptakan kekacauan nasional dan membahayakan keselamatan kepemimpinan," katanya.

Teknologi baru yang diciptakan BMRT juga diklaim tidak mengganggu sistem perlindungan yang sudah ada. Alat ini dapat dengan mudah diintegrasikan ke unit mobile dan sistem pemantauan perimeter.

Baca Juga

Di Depan Vladimir Putin, PM India Pamer Mobil Antipeluru Termahal di Dunia

"Teknologi terobosan kami dapat mendeteksi tanda molekul unik dari bubuk mesiu melalui penghalang seperti bangunan dan kendaraan bergerak, baik di dekat atau ratusan kaki jauhnya," kata Lee Duke, co-founder dan presiden BMRT.

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

Hati-hati! 20 Serangan...

3 jam yang lalu

Dianggap Merusak Kualitas...

5 jam yang lalu

Kenapa Kode Telepon...

20 jam yang lalu

Drama Robot Optimus...

23 jam yang lalu

Cara Live Streaming...

23 jam yang lalu

Huawei Kalahkan Apple...

23 jam yang lalu

Read Entire Article
Perekonomian | Teknologi | Alam | Otomotif | Edukasi | Lifestyle |