Jakarta, CNN Indonesia --
Influencer Meyden resmi menikah dengan kekasihnya, Hengky Gunawan atau yang dikenal di dunia esports sebagai BTR Kyy, pada 3 Agustus 2025. Pernikahan pasangan muda ini digelar sederhana di Jambi, namun kisah di baliknya penuh cerita spontan dan ceplas-ceplos khas Meyden.
Dalam video di kanal YouTube pribadinya, perempuan 24 tahun bernama lengkap Melinda Rohita itu menceritakan proses menjelang akad nikah. Ia mengaku baru saja pulang dari Vietnam sebelum berangkat ke Jambi bersama keluarga dan teman-temannya.
"Kenapa kakak kok nikah? Gak tahu, gabut. Persiapannya cuma tiga hari, Hengky susah banget dapat waktu libur, scrim terus. Aku cuma ketemu dia hari Minggu," ujar Meyden sambil tertawa, dalam vlog yang tayang Selasa (7/10), mengutip DetikHot.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski hendak menikah, Meyden tetap tampil apa adanya. Malam sebelum akad, ia masih hangout bersama teman-teman perempuannya di salah satu tempat hiburan malam di Jambi.
"Kita tidak boleh skip walaupun semalam," selorohnya.
Ia mengaku baru tidur pukul 4 pagi. Karena dia dan suaminya juga menikah di jam 4 sore waktu setempat.
Bantah hamil duluan
Tak lama setelah pernikahan, muncul komentar warganet yang menyoroti penampilan Meyden saat mengenakan gaun berwarna merah di malam resepsi. Beberapa menyebut perutnya tampak besar, namun Meyden tegas membantah isu hamil duluan.
"Najis banget sih orang-orang begini. Gue nikah 3 Agustus! Dan gue masih nunda punya keturunan karena gue belum ngerti hal sampai sana," tulisnya di Instagram Story.
Ia bahkan menegaskan, "Gue perawan tulen ya dan Hengky perjaka tulen."
Meyden yang juga dikenal sebagai TikToker dan streamer ini mengatakan belum berencana memiliki anak dalam waktu dekat.
"Aku gak mau punya bayi dulu guys, mungkin dua atau tiga tahun lagi. Gue masih kecil, takut gak bisa ngurus orang yang lebih kecil dari gue," ujarnya.
Namun di resepsi, ia sempat menyebut ingin punya anak perempuan, sementara Hengky berharap anak laki-laki.
Banyak penggemar yang bertanya soal dua sahabat Meyden, Vior dan Catheez, yang dikenal sebagai "bocah kosong". Meyden menjelaskan keduanya tak hadir karena jadwal mendadak.
"Vior lagi di Bandung acara Gemoy Coin, Catheez di Bali. Memang guenya aja mendadak nikah, persiapannya seminggu, ngabarin orang H-2," jelasnya.
Ia menambahkan, "Nikah keluarga doang, yang datang cuma teman dekat. Subuhnya langsung otw Jakarta buat scrim."
Kisah cinta keduanya berawal di tim Bigetron. Dalam podcast bersama komedian Rigen, Meyden mengungkap Hengky memutuskan untuk mualaf pada 2024, setahun setelah khitan.
Usai mengucap ijab kabul, Hengky menangis haru, sementara Meyden tak kuasa menahan air mata saat menyampaikan janji pernikahan.
"Semoga aku bisa bahagiain kamu, jadi tempat kamu pulang kalau capek kerja. Semoga aku bisa kasih anak yang cantik dan pintar," ucap Meyden terisak.
Hengky membalas dengan janji tulus. "Aku bakal berusaha jadi suami yang baik buat dia. Semoga cuma waktu yang bisa misahin kita, dan keluarga kita gak bakal hidup susah," katanya.
(tis/tis)