26 Episode Merdeka Belajar Era Nadiem Makarim, Akankah Dilanjutkan oleh Menteri Baru?

3 weeks ago 10

loading...

Saat Nadiem Anwar Makarim menjabat Mendikbudristek ada 26 episode Merdeka Belajar. Foto/Kemdikbud.

JAKARTA - Saat Nadiem Anwar Makarim menjabat Mendikbudristek ada 26 episode Merdeka Belajar. Berikut ini sekilas mengenai program apa yang diluncurkan per masing-masing episode.

Nadiem pada saat pamitan di Kantor Kemendikbudristek, Senin (21/10/2024) lalu mengatakan, selama ia menjabat, kebijakan Merdeka Belajar yang sejak digulirkan tahun 2020 telah ada 26 episode, menjadi tonggak utama yang mendasari langkah Kemendikbudristek dalam meningkatkan kualitas pendidikan Indonesia.

Baca juga: Bagaimana Nasib Program Merdeka Belajar Usai Nadiem Tak Jadi Mendikbudristek?

"Kebijakan ini sejalan dengan prinsip pendidikan Ki Hajar Dewantara yang berpusat pada anak dan mengutamakan penguatan karakter serta nilai-nilai kebinekaan," ujarnya.

Mantan petinggi Gojek itu pun berharap kebijakan-kebijakan yang telah berjalan baik dan berdampak positif tetap dilanjutkan dalam pemerintan ke depan.

Baca juga: Ini Sejumlah Catatan Jika Kurikulum Merdeka Dilanjutkan, Apa Saja?

Namun akankah Merdeka Belajar ini akan berlanjut di era Presiden Prabowo Subianto? Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Muti mengatakan hal-hal yang sudah baik akan dijaga sambil mengagas hal-hal baru untuk kemajuan pendidikan nasional.

Sementara Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Satryo Soemantri Brodjonegoro menjelaskan, pihaknya akan terus bekerja sambil melakukan perbaikan.

Baca juga: Pamit Jelang Purna Tugas, Nadiem Titip Program Merdeka Belajar

Sementara Menteri Kebudayaan, Fadli Zon, menyoroti bahwa ini adalah kali pertama Kementerian Kebudayaan berdiri sebagai kementerian sendiri, sehingga dapat lebih fokus untuk mengurus kebudayaan Indonesia yang sangat kaya.

Untuk lebih mengenal apa saja 26 episode Merdeka Belajar, berikut ini ulasannya seperti dikutip dari laman Merdeka Belajar.

1. Merdeka Belajar Episode 1

Inti dari Merdeka Belajar Episode 1 ini adalah tentang Asesmen Nasional, Ujian Nasional (UN), penyederhanaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), dan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).

2. Merdeka Belajar Episode 2

Nadiem merangkum kebijakan mengenai perguruan tinggi di episode ini berupa pembukaan program studi baru, sistem akreditasi, hal belajar 3 semester di luar prodi, dan PTN Badan Hukum.

3. Merdeka Belajar Episode 3

Ini adalah kebijakan perubahan mekanisme Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

4. Merdeka Belajar Episode 4

Nadiem meluncurkan Program Organisasi Penggerak (POP) untuk mendorong hadirnya ribuan Sekolah Penggerak.

5. Merdeka Belajar Episode 5

Ini kebijakan khusus mengenai Program Guru Penggerak yang berfokus pada peningkatan kualitas SDM melalui guru sebagai agen teladan dan obor perubahan.

6. Merdeka Belajar Episode 6

Merdeka Belajar Eps 6 berisi tranformasi dana pemerintah untuk pendidikan tinggi. Seperti matching fund, competitive fund, dan insentif berdasarkan capaian IKU.


7. Merdeka Belajar Episode 7

Kebijakan Merdeka Belajar kali di episode 7 adalah mengenai Program Sekolah Penggerak sebagai katalis mewujudkan Profil Pelajar Pancasila.

8. Merdeka Belajar Episode 8

Demi menghasilkan lulusan vokasi yang terserap di dunia kerja, episode kali ini dikhususkan untuk membangun Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Pusat Keunggulan.

9. Merdeka Belajar Episode 9

Nadiem meluncurkan Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah Merdeka sebagai penyempurnaan KIP Kuliah sebelumnya dimana anggarannya ditingkatkan dan biaya hidup disesuaikan dengan indeks harga daerah.

10. Merdeka Belajar Episode 10

Episode kali ini seputar perluasan program beasiswa LPDP

11. Merdeka Belajar Episode 11

Kampus Merdeka Vokasi menjadi fokus episode 11 dengan penyediaan competitive fund dan matching fund. Serta adanya transformasi D3 menjadi D4.

12. Merdeka Belajar Episode 12

Melalui Sistem Informasi Pengadaan Sekolah (SIPLah), Nadiem mereformasi proses pengadaan barang dan jasa secara daring.

13. Merdeka Belajar Episode 13

Merdeka Berbudaya dengan Kanal Indonesiana dimana pertama kalinya Indonesia menyediakan kanal khusus tentang kekayaan seni dan budaya.

14. Merdeka Belajar Episode 14

Maraknya kekerasan seksual di perguruan tinggi Indonesia ingin dihapus dengan diluncurkannya Peraturan Menteri tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual di Perguruan Tinggi (Permen PPKS).

15. Merdeka Belajar Episode 15

Pelaksanaan Kurikulum Merdeka dirintis dalam rangka pemulihan pembelajaran. Diluncurkan pula Platform Merdeka Mengajar (PMM).

16. Merdeka Belajar Episode 16

Kebijakan mengenai akselerasi dan peningkatan pendanaan PAUD dan pendidikan kesetaraan adalah fokus episode 16 Merdeka Belajar.

17. Merdeka Belajar Episode 17

Ini adalah program untuk revitalisasi bahasa daerah. Indonesia mempunyai 718 bahasa daerah namun banyak yang kondisinya terancam punah.

18. Merdeka Belajar Episode 18

Kemendikbudristek meluncurkan Dana Indonesia sebagai dana abadi kebudayaan untuk kemajuan sektor kebudayaan secara keseluruhan.

19. Merdeka Belajar Episode 19

Merdeka Belajar episode 19 ditandai dengan adanya Rapor Pendidikan Indonesia yang terdiri dari indikator untuk merefleksikan 8 standar nasional pendidikan.

20. Merdeka Belajar Episode 20

Kemendikbudristek mengundang perguruan tinggi untuk membuka mata kuliah bagi praktisi yang tertarik mengajar.

21. Merdeka Belajar Episode 21

Merdeka Belajar Episode 21 adalah tentang Dana Abadi Perguruan Tinggi yang pokok kebijakannya adalah agar kampus di Indonesia dapat bersaing di tingkat dunia.

22. Merdeka Belajar Episode 22

Nadiem meluncurkan seleksi masuk PTN melalui Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan Seleksi Mandiri.

23. Merdeka Belajar Episode 23

Merdeka Belajar 23 adalah khusus mengenai penyediaan buku bacaan bermutu untuk literasi Indonesia.

24. Merdeka Belajar Episode 24

Perhatian kementerian untuk anak usia dini adalah dengan menghadirkan prohram Transisi Paud ke SD yang menyenangkan di Merdeka Belajar episode 24 ini.

25. Merdeka Belajar Episode 25

Merdeka Belajar Episode 25 adalah kebijakan untuk mencegah dan penanganan kekerasan di lingkungan satuan pendidikan dengan diterbitkannya Permendikbudristek No 46 tahun 2023 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan.

26. Merdeka Belajar Episode 26

Episode terakhir Merdeka Belajar era Nadiem Makarim ini membahas mengenai transformasi standar nasional dan akreditasi perguruan tinggi.

Demikian 26 episode Merdeka Belajar yang berjalan di era Nadiem Anwar Makarim . Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.

(nnz)

Read Entire Article
Perekonomian | Teknologi | Alam | Otomotif | Edukasi | Lifestyle |