EBS Coconut Milk Diharapkan Dorong Tren Kopi Nabati di Indonesia

4 hours ago 1

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Dalam beberapa tahun terakhir, kopi berkembang menjadi bagian penting gaya hidup urban. Tren ini ikut mendorong meningkatnya minat pada bahan pangan berbasis nabati.

Survei Populix dalam laporan Millennials & Gen Z Report menyebutkan dua tren dominan kuliner Indonesia. Keduanya adalah makanan berbasis nabati dan minuman kopi susu.

Menanggapi hal itu Ellenka Professional resmi meluncurkan Ellenka Barista Series (EBS) Coconut Milk, pada ajang Indonesia International OUTFEST 2025. Peluncuran ini bertepatan dengan penyelenggaraan perdana Ellenka Barista Festival (ELBAF).

Formulanya khusus mendukung kreativitas barista dalam kreasi kopi, teh, hingga mixology. Ellenka Barista Series Coconut Milk mengandung FiberCreme. Kandungan ini menjadikannya bukan sekadar pengganti susu, tetapi solusi gaya hidup sehat.

Ini juga punya beberapa keunggulan utama. Di antaranya rendah gula, bebas laktosa, dan tinggi serat untuk kesehatan pencernaan.

“Produk ini rendah gula, creamy, dan tidak mengalahkan karakter kopi sehingga cocok untuk berbagai kreasi barista,” ujar Sivaraja, International Judge Barista sekaligus Head Judge ELBAF 2025.

Melalui inovasi ini, Ellenka ingin memperkuat posisinya sebagai Taste Solutions Partner. Perusahaan tidak hanya menjual produk, tetapi juga memberi inspirasi bagi bisnis F&B.

Chief Commercial Officer PT Lautan Natural Krimerindo, Juwono Hartanto, menegaskan komitmen Ellenka. “Kehadiran Ellenka Barista Series Coconut Milk adalah bentuk komitmen kami untuk bersama-sama membangun masa depan minuman yang sehat, inovatif, dan berkelanjutan,” katanya.

ELBAF 2025 menjadi platform perayaan dan kolaborasi industri kopi Indonesia. Festival ini menghadirkan kompetisi barista, workshop edukatif, hingga ruang kolaborasi profesional.

Total hadiah kompetisi barista mencapai Rp50 juta. Ajang ini dirancang untuk menginspirasi sekaligus memperkuat ekosistem kopi nasional.

Lebih dari sekadar festival, ELBAF diharapkan menjadi katalis pertumbuhan industri kopi Indonesia. Ellenka ingin menghadirkan inovasi, edukasi, sekaligus komunitas yang solid.

Read Entire Article
Perekonomian | Teknologi | Alam | Otomotif | Edukasi | Lifestyle |