Punya Kualitas, Asep Imbau ASN di Bandung Barat Beli dan Gunakan Produk UMKM Lokal

2 hours ago 1

Wakil Bupati Bandung Barat Asep Ismail Mengunjungi Bazzar dalam Acara HUT KORPRI ke-54 Plaza Mekasari, Kompleks Perkantoran Pemkab Bandung Barat, Kamis (28/11/2025).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG BARAT -- Wakil Bupati Bandung Barat Asep Ismail mengimbau seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat untuk senantiasa menggunakan dan membeli produk usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) lokal.

Hal itu disampaikannya disela-sela peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-54 di Plaza Mekasari, Kompleks Perkantoran Pemkab Bandung Barat, Kamis (28/11/2025). Acara itu menghadirkan para pelaku UMKM lokal Bandung Barat.

"Saya mengajak kepada warga KORPRI, ASN di Kabupaten Bandung Barat untuk lebih berpartisipasi meningkatkan pengusaha UMKM. Salah satunya mininal membeli produknya seperti di bazzar UMKM ini," ujar Asep.

Menurut Asep, dengan membeli produk-produk UMKM tentunya sangat membantu para pelaku usaha sehingga pendapatannya terus meningkat serta turut membangkitkan dan meningkatkan perekonomian daerah.

Selain itu, kata dia, tentunya dengan membeli dan menggunakan produk UMKM bisa meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), membuka lapangan pekerjaan baru, mengurangi angka kemiskinan dan menguatkan perekonomian daerah. "Tujuannya ASN di Bandung Barat ini lebih mengutamakan sehari-harinya lebih mengutamakan UMKM lokal," kata Asep.

Asep mengatakan, sektor UMKM sendiri menjadi program prioritas dirinya bersama Bupati Bandung Barat Jeje Ritchie Ismail. Pemkab Bandung Barat fokus pada program-program prioritas untuk meningkatkan kapasitas dan semangat kewirausahaan.

Apalagi, menurut Asep, produk lokal yang dihasilkan oleh pelaku UMKM di Bandung Barat ini memiliki kualitas yang baik bahkan tidak kalah dari produk buatan asing atau berasal dari impor.

Dengan membeli dan menggunakan produk UMKM bisa meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), membuka lapangan pekerjaan baru, mengurangi angka kemiskinan dan menguatkan perekonomian daerah. "Tentu sesuai visi misi Pa Bupati dan saya salah satu bentuk bantuan untuk UMKM ada melalui supporting melalui Dinas Koperasi UMKM. Kita sudah melaksankan di antaranya terkait dengan pelatihan," katanya.

Read Entire Article
Perekonomian | Teknologi | Alam | Otomotif | Edukasi | Lifestyle |