Nusantara Motoriders Club Resmi Buka Sekretariat dan Merchant Store

4 hours ago 1

Home > News Monday, 13 Oct 2025, 08:54 WIB

NMC siap menjadi lokomotif bikers beretika dan peduli lingkungan

dok NMCWali Kota Bogor, Dedie A Rachim hadir pada peresmian Sekretariat NMC Sumber:dok NMC

BOGOR -– Komunitas motor dengan visi progresif, Nusantara Motoriders Club (NMC), akhir pekan lalu dengan bangga mengumumkan peresmian sekretariat mereka di seputaran Jl. Ahmad Yani Bogor bersinergi dengan kawasan Bhumi Living Space. Langkah strategis ini menandai babak baru dalam upaya NMC untuk menjadi wahana bagi para member-nya untuk menjunjung tinggi etika berkendara, menjaga keselamatan, serta memberikan kontribusi sosial dan lingkungan.

Peresmian sekre yang berlokasi strategis tersebut dihadiri oleh para anggota inti klub, perwakilan komunitas otomotif lokal, para undangan, dan Wali Kota Bogor Dedie Rachim.

''Selama, semoga (NMC) ini bisa menjadi tempat berkumpulnya anak-anak muda berkolaborasi bersinergi dan ada kepentingan yang lebih besar ikut melestarikan lingkungan," ujar Dedie A Rachim.

Vice Chief Nusantara Motoriders Club, om Kenny Ginting dalam sambutannya mengungkapkan antusiasme yang membara. “Base camp ini bukan sekadar tempat kumpul atau parkir motor. Ini adalah rumah bagi ide, dapur bagi aksi nyata, dan bengkel spiritual bagi setiap rider NMC. Di sinilah semangat ‘Ride for Green Indonesia’ kami akan terus dihidupkan,” tegas Kenny baru-baru ini.

NMC yang berdiri sejak 17 Februari 2025, telah dikenal dengan komitmennya yang kuat terhadap dua pilar utama: Etika Berkendara dan Kesejahteraan Masyarakat. Klub ini secara konsisten mengadakan program pelestarian lingkungan dan terlibat aktif dalam kegiatan bakti sosial.

“Kehadiran markas permanen ini akan mempermudah kami dalam mengkoordinasikan kegiatan touring jarak jauh, seperti solo touring legendaris yang dilakukan oleh para anggota kami dari Bogor hingga Timor Leste dalam rangka tabur bunga ke TMP Seroja di Kota Dili. Lebih dari itu, base camp ini akan berfungsi sebagai pusat edukasi dan workshop terbuka bagi para bikers lain yang ingin meningkatkan skill dan pemahaman tentang pentingnya kepatuhan lalu lintas,” tambah om Tatan Broto Chief NMC yang paling berkharisma.

Acara peresmian dimeriahkan dengan rolling thunder dari Sea Horse Coffee menuju Sekretariat baru NMC, kemudian dilakukan pemotongan pita kickstand dan ramah tamah dengan seluruh hadirin. Suasana perayaan terasa kental dengan nuansa persaudaraan sejati para rider.

Dengan peresmian base camp ini, Nusantara Motoriders Club menegaskan posisinya sebagai klub motor yang siap menancapkan gass lebih dalam, bukan hanya di jalanan, tetapi juga dalam upaya membangun image positif komunitas motor di mata masyarakat.

Sebagai gambaran, NMC didirikan pada 17 Februari 2025. NMC adalah klub motor yang berfokus pada keselamatan berkendara (budaya berkendara aman dan tertib) serta kontribusi sosial bagi masyarakat dan lingkungan. NMC memiliki visi untuk mewujudkan Indonesia yang lebih hijau dan sejahtera melalui hobi berkendara.

Image

Read Entire Article
Perekonomian | Teknologi | Alam | Otomotif | Edukasi | Lifestyle |